Program Beasiswa
Pengertian
Program Beasiswa adalah salah satu program penerimaan mahasiswa baru di Universitas Teknologi Yogyakarta (UTY). Proses seleksi penerimaan mahasiswa baru dalam bentuk program beasiswa didasarkan atas prestasi akademik, kondisi ekonomi, dan hasil tes seleksi.
Maksud dan Tujuan
Program ini bertujuan untuk memberikan kesempatan bagi siswa yang tidak mempu secara ekonomi namun memiliki prestasi akademik yang bagus dan motivasi kuliah yang tinggi.
Manfaat dan Fasilitas
Fasilitas bagi siswa yang diterima melalui program ini:
- Siswa yang diterima akan mendapatkan beasiswa pendidikan berupa bebas seluruh biaya kuliah, dengan waktu kuliah 8 semester untuk jenjang S1 dan 6 semester untuk jenjang D3.
- Penerimaan didasarkan atas kondisi ekonomi orang tua siswa, nilai rapor, prestasi lain yang dimiliki siswa. Disamping itu juga hasil tes seleksi yang diselenggarakan UTY.
- D3 - Akuntansi
- D3 - Sistem Informasi
- D4 - Destinasi Pariwisata
- S1 - Bimbingan dan Konseling
- S1 - Ilmu Hubungan Internasional
- S1 - Informatika Medis
- S1 - Pendidikan Bahasa Inggris
- S1 - Pendidikan Teknologi Informasi
- S1 - Perencanaan Wilayah Kota
- S1 - Psikologi
- S1 - Akuntansi
- S1 - Sains Data
- S1 - Sastra Inggris
- S1 - Sistem Informasi
- S1 - Teknik Elektro
- S1 - Teknik Industri
- S1 - Teknik Komputer
Batas pengisian formulir online melalui program ini adalah 06 April 2025
Siswa yang mendaftar melalui program ini harus memenuhi ketentuan berikut ini:
- Lulusan SMA/SMK/MA tahun 2024 atau akan lulus tahun 2025.
- Usia maksimal pendaftar kelas awal adalah 22 tahun (pada 31 Desember 2025), pendaftar lahir 31 Desember 2003 atau sesudahnya.
- Nilai pengetahuan semua mapel rapor kelas X (semester 1 dan 2) dan kelas XI (semester 3 dan 4), rata-rata per semester minimal 80.
- Rapor harus dalam Bahasa Indonesia.
- Bukan siswa home schooling atau Program Paket C. Siswa kategori ini dipersilakan mendaftar melalui program reguler
- Berasal dari keluarga yang tidak mampu secara ekonomi, dibuktikan dengan SKTM (Surat Keterangan Tidak Mampu) dari Kelurahan
- Bagi siswa yang tidak memenuhi ketentuan tersebut tidak diperkenankan mendaftar melalui program ini.
- Biaya pendaftaran Rp. 50.000
- Setiap sekolah dibatasi hanya 5 pendaftar.
- Pendaftar program studi Teknik Elektro harus dari SMA/MA jurusan IPA atau SMK bidang teknik.
- Batas pembayaran pendaftaran adalah 2 x 24 jam setelah mendaftar.
- Batas melengkapi berkas-berkas dan formulir pendaftaran 5 x 24 jam setelah mendaftar.
- Contoh: pendaftaran tanggal 1 Januari (jam 10.00) maka batas pembayaran 3 Januari (jam 10.00) dan batas upload berkas 6 Januari (jam 10.00).
Berkas pendaftaran yang harus di unggah :
- Pas foto ukuran 3x4 (bebas, boleh hitam putih ataupun berwarna).
- Rapor semester 1 sampai semester 4 berbahasa indonesia.
- Surat Pernyataan yang ditandatangani oleh siswa dan orang tua. Bagi siswa yang tidak tinggal bersama orang tua, boleh ditanda tangani wali. Format Surat pernyataan bisa diunduh saat melengkapi berkas.
- Surat Keterangan Tidak Mampu (SKTM)
- Sertifikat/Penghargaan (jika ada)
- Surat Keterangan Penghasilan Orang Tua yang disahkan pimpinan instansi/perusahaan (bagi pegawai)
Pendaftar yang memenuhi syarat untuk mengikuti tes seleksi akan diumumkan pada 14 April 2025 melalui akun PMB masing-masing. Pendaftar dipersilakan mengunduh pengumuman tersebut. Tes seleksi (tertulis dan wawancara) rencana akan diadakan di kampus 1 UTY pada pertengahan Juni 2025 (tanggal fix ada saat pengumuman seleksi administrasi). Materi tes seleksi sesuai program studi yang dipilih. Jadwal dan materi tes seleksi akan diumumkan di website saat pengumuman seleksi administrasi.
Materi Tes Seleksi Tertulis:
- Prodi Akuntansi : MATEMATIKA DASAR, BHS. INGGRIS, EKONOMI
- Prodi Bahasa dan Sastra : MATEMATIKA DASAR, BHS. INGGRIS, BHS. INDONESIA
- Prodi Teknik Elektro dan Sistem Komputer : MATEMATIKA IPA, BHS. INGGRIS, FISIKA
- Prodi yang lain (selain prodi di atas) : MATEMATIKA DASAR, BHS. INGGRIS, LOGIKA
Materi Tes Wawancara:
- Tidak berkaitan dengan materi tes tertulis